URBANDEPOK.COM - Kapur barus atau biasa yang disebut kamper, merupakan zat padat berupa lilin berwarna putih, agak transparan, dan mengeluarkan aroma yang segar, khas, dan kuat.
Memiliki kegunaan diantaranya sebagai pengharum kamar mandi, pengusir serangga, mencegah masuknya hewan tertentu, mengurangi kelembaban berlebih pada lemari, menjaga pakaian, sepatu aman dari ngengat dan bau apek.
Beragam bentuk dan jenis kamper yang dapat dijumpai dari yang berukuran besar, sedang, dan kecil. Memiliki varian warna putih dan wana-warni.
Baca Juga: Informasi Lowongan Kerja Terbaru Berbagai Posisi, Lulusan SMA/SMK Bisa Melamar!
Masing-masing memiliki aroma wangi yang khas dan semerbak.
Bentuk kamper yang menarik mata dan aromanya yang wangi membuat sebagian orang tertarik untuk menghirup bahkan memakannya.
Perlu dipahami, kamper biasanya terbuat dari naftalena atau paradichlorobenze, yang keduanya beracun bagi manusia, apabila terpapar bahan kimia dalam jangka waktu yang lama dapat berakibat fatal.
Efek yang timbul jika dikonsumsi dalam jumlah besar yaitu : sakit kepala, disorientasi (seperti orang linglung), depresi, mual, muntah, kram perut, bicara melantur, kejang, dan lainnya.
Penggunaan jangka panjang kamper dapat menimbulkan efek berupa anemia hemolitik (kadar hemoglobin rendah akibat pemecahan sel darah merah berlebihan), penurunan berat badan, perubahan lapisan saluran hidung hingga tumor, gangguan hati dan ginjal.
Penghentian mendadak zat ini dapat menimbulkan gejala putus obat (withdrawal) seperti jantung berdebar, rasa cemas, sakit kepala, keringat dingin, tubuh merinding.
Baca Juga: Fresh Graduate Merapat! PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja Terbaru 4 Posisi
Gejala withdrawal ini biasanya hanya akan bertahan beberapa hari kemudian menghilang.
Beberapa gejala withdrawal penghentian penggunaan kapur barus umumnya tidak berat.
Artikel Terkait
Tidak perlu pergi ke gym! berikut ini 5 olahraga yang murah dapat dilakukan di rumah
5 Rekomendasi Body Serum Terbaik ini Ampuh Mencerahkan Kulit - Dilengkapi Kolagen, Bikin Kenyal dan Kencang
Ingin Tetap Langgeng? Ini 5 Sikap Romantis Wanita yang Bikin Pasanganmu Ga Bisa Berpaling Darimu
Ayo Tampil Cantik dengan 5 Produk Bedak Wajah
Luka Batin Masa Kecil Bisa Terbawa Hingga Dewasa, Berikut Tanda dan Cara Mengatasi Inner Child yang Terluka