URBANDEPOK.COM – Perbedaan gender (jenis kelamin) ternyata tidak menyurutkan semangat beberapa pria untuk membangun brand dengan market perempuan, yang ternyata sukses di kancah internasional.
DIlansir dari akun Instagram @bapak2id terdapat setidaknya ada 5 brand internasional yang sukses memproduksi barang dengan target market perempuan, yang ternyata pemiliknya adalah seorang pria. Adapun kelima brand yang dimaksud yaitu sebagai berikut.
1. Victoria Secret
Berdiri sejak 1977 oleh pemiliknya Roy Ramond. Adapun motivasinya mendirikan brand ini adalah karena pengalaman pribadinya saat ingin memberikan hadiah lingerie (pakaian dalam) untuk sang istri, dirinya justru dipandang aneh dan dipelototi oleh pelayan toko dan pengunjung toko yang ia kunjungi.
Setelah 8 tahun mempelajari tentang seluk – beluk pakaian dalam, Ramond memutuskan untuk membuka tokonya sendiri. Berbekal modal hasil pinjaman dari keluarga, Ramond menjalankan bisnisnya dan berharap agar pria di luar sana tidak lagi malu atau mendapat cemoohan saat ingin membelikan hadiah pakaian dalam untuk pasangannya.
2. Lululemon
Didirikan tahun 1998 oleh Chip Wilson, Lululemon terkenal dengan produk matras dan pakaian yoga untuk wanita. Sengaja diberi nama brand dengan menggunakan banyak huruf “L”, karena menurut Wilson banyak orang Jepang yang tidak dapat mengeja huruf tersebut. Sehingga akan terdengar lucu jika nama brandnya disebut. Sungguh ide unik tetapi kreatif.
Baca Juga: Ini Dia 7 Contoh Soal Matematika Kelas 5 SD yang Seru dan Mudah Dipecahkan Bersama Pembahasannya
3. Lancome
Sejak 1935, awalnya brand ini merupakan toko parfum asal Paris yang didirikan oleh Armand Petitjean. Petitjean ingin semua wanita dapat bahagia dengan memiliki penampilan yang cantik. Maka kemudian dari parfum, brand ini mulai mengembangkan produk skincare atau perawatan kulit untuk wanita. Saat ini brand Lancome berada di bawah naungan L’oreal group.
4. Zara
Sudah berdiri sejak tahun 1975 dengan nama awal “Zorba”. Didirikan oleh Amancio Ortega dan berlokasi di Spanyol. Perubahan nama menjadi “Zara” diakibatkan karena di daerah asalnya (Galicia) nama Zorba sudah ada sebagai nama bar. Saat ini brand Zara terkenal dengan produk fashion untuk wanita di kancah internasional.
Artikel Terkait
Simak Ini Yuk! Berikut adalah 5 Tips Memilih Baju Olahraga Untuk Wanita Berhijab yang Harus Diperhatikan
Bingung Pilih Baju Kondangan? Berikut Rekomendasi Busana Batik Eksklusif untuk Semua Kalangan Usia
Murah Banget! Ini DIa 5 Rekomendasi Toko Baju Lebaran di Shopee
Perhatikan Fashionmu! Ini 7 Jenis Fashion yang Dilarang oleh Islam